Robben-Sneijder Petaka Madrid

Diposkan oleh Unknown on Tuesday, September 14, 2010

Robben-Sneijder Petaka Madrid -

MADRID, Presiden Real Madrid Florentino Perez mengaku tak menyesal menjual Arjen Robben ke Bayern Muenchen dan Wesley Sneijder ke Inter Milan pada 2009. Menurutnya, meski sukses bersama klub baru, keduanya adalah petaka bagi Madrid.

Pada musim pertamanya di klub baru, Sneijder dan Robben mendulang prestasi tampil pada final Liga Champions. Terlepas dari fakta bahwa Inter yang menjadi juara, sejumlah kalangan menilai bahwa Robben dan Sneijder adalah kunci sukses Bayern dan Inter.

Perez mengaku tak tahu apa yang membuat keduanya bisa sukses seperti itu. Yang jelas, menurutnya, keduanya bukanlah jimat keberuntungan bagi Madrid.

Hal tersebut bisa dilihat kembali pada musim 2008-2009. Saat itu, dengan masih diperkuat Robben-Sneijder, Madrid menyerah 2-6 kepada Barcelona di Divisi Primera dan kalah 0-4 dari Liverpool pada leg kedua perdelapan final Liga Champions.

"Benar, dalam diri Robben dan Sneijder, klub ini kehilangan dua pemain hebat. Namun, kami telah mendapat gantinya dalam diri (Ricardo) Kaka dan (Cristiano) Ronaldo," ujar Perez.

"Saya tak tahu mereka lebih baik atau lebih buruk. Namun, dengan dua pemain asal Belanda itu, kami kemasukan empat gol saat melawan Liverpool dan enam gol saat melawan Barcelona. (FBI)

Title : Robben-Sneijder Petaka MadridSEOer Mendem5
URL : http://seomendem.blogspot.com/2010/09/robben-sneijder-petaka-madrid_14.html
Jangan lupa untuk membagikan artikel Robben-Sneijder Petaka Madrid ini jika bermanfaat bagi sobat.

Posts related to Robben-Sneijder Petaka Madrid:

0 komentar | add komentar

Post a Comment

Note: Only a member of this blog may post a comment.